Arsenal kembali melanjutkan tren positifnya kala menang melawan West Ham United di Emirates Stadium pada Sabtu (7/3/2020). Bermain di kandang membuahkan hasil skor bola 1-0 untuk Arsenal. Kemenangan tipis tersebut membuat Arsenal meraih total poin 40 dan menduduki peringkat 9 klasemen sementara Liga Inggris.
Jalannya Pertandingan Hingga Hasil Skor Bola 1-0
Secara keseluruhan, perbandingan penguasaan bola adalah 69:31 untuk Arsenal. Namun, perbandingan efektifitas serangan 6:2 untuk West Ham United.
Di menit ketiga awal pertandingan, Arsenal sudah melakukan blunder ketika Xhaka justru menyodorkan bola ke Jarred Bowen. Beruntung untuk tim besutan Mikel Arteta tersebut, tendangan pojok yang dilakukan anak asuhan David Moyes ini mengenai tiang setelah bola mengenai jermari Leno.
West Ham mengancam lagi di menit ke-12. Saat itu Antonio berhasil melewati Leno. Sayangnya, bola justru diberikan ke Haller dan gagal membuahkan gol. Arsenal membalas ketika Ozil mendapatkan bola liar dari Ogbonna. Beruntung untuk West Ham, bolanya berhasil diblok oleh Diop.
Arsenal kembali mendapatkan bola liar dan memainkan bola pendek. Awalnya, sepak pojok dari Ceballos yang tidak bisa disundul sempurna dan akhirnya keluar dari area West Ham. Auba (Aubameyang) lantas mengambilnya untuk diumpankan ke Sokratis. Namun sayang, sundulan hanya mengenai mistar gawang.
Peluang emas terakhir di babak pertama dimiliki oleh West Ham. Lewat tendangan jarak dekat milik Pablo Fornals, nyaris membobol gawang Arsenal namun Leno berhasil mengamankan gawangnya. Hasil skor bola di babak pertama imbang 0-0.
Di babak kedua, arsenal mulai permainan terbuka di menit ke-53. Saka mengoper bola dari sisi kanan untuk Nketiah dan bola berhasil ditepis oleh Fabianski lewat kakinya. West Ham membalas lewat Haller yang mendapatkan umpan silang dari Creswell. Namun, Leno lagi-lagi menyelamatkan gawangnya. Setelah itu, Bowen juga mencoba memberikan tendangan lewat umpan terobosan yang akhirnya dibuang keluar lapangan.
Di menit-77, Arsenal mendapatkan gol lewat Lacazette (Laca) dari bola liar yang diterima Ozil. Laca akhirnya melakukan sepakan voli ke gawang West Ham. Walaupun perayaan gol tersebut sempat terganggu karena pengecekan VAR, namun Arsenal berhasil mendapatkan skor 1-0.
West Ham mencoba membalas lewat Antonio dan Felipe Anderson. Namun hasil skor bola hingga babak kedua selesai bertahan 1-0 untuk Arsenal.